Komunitas Belanja Cerdas

Judul artikel ini mungkin menimbulkan banyak dugaan dan pertanyaan di diri teman-teman.  protes dengan judul artikel ini, mempertanyakan, “Kang, yang namanya belanja itu di mana-mana juga mengeluarkan uang? Belanja cerdas itu yang bagaimana? Apa yang harga-harganya murah, di bawah harga pasar?

Belanja cerdas yang saya maksud di sini adalah, teman-teman belanjanya gak sekedar menghabis-habiskan uang. Di komunitas ini teman-teman bisa ikut menghasilkan uang, meski status teman-teman bukan sebagai pedagang. Lho? kok bisa? Bisa, karena di sini teman-teman boleh iktu terlibat dalam mempromosikan produk-produk yang dikeluarkan oleh para vendor yang telah bergabung dan bekerjasama dengan sistem ini. Cita-cita kami sih, semoga semakin lama semakin banyak produk yang tersedia di sistem ini.

Untuk sementara, kami bekerjasama dengan teman-teman UKM yang produksinya di sekitar Bandung dulu. Bukan apa-apa sih. Namanya juga proyek rintisan. Supaya kami mudah berkoordinasi, khan biar layanan kami benar-benar profesional.